Ethereum
Viés de alta

ETHUSD Kembali ke 395

Pada 1H Chart terlihat bahwa ETHUSD sudah keluar dari zona Kanal Paralel Bearish dan mulai membentuk trend Bullish. Lalu dari sisi 1D Chart terlihat bahwa ETHUSD masih ada di dalam zona bullish. Seringkali ETHUSD mengikuti BTCUSD dalam pergerakan harga, melihat fundamental saat ini bahwa banyak perusahaan besar yang mulai mengkoleksi BTC, maka hal ini akan dapat menimbulkan sentimen positif.

Dari Retracemen yang sudah terjadi sebelumnya sebanyak 50% Fib, maka kemungkinan ETHUSD akan kembali ke level 395. Selanjutnya apabila ETHUSD melanjutkan bullish, maka bisa ada potensi membentuk Double Bottom dengan target berikutnya adalah ke level 490. Jangan lupa untuk selalu menyetel posisi Stop Loss sekiranya pasar akan bergerak ke arah berlawanan.

Jika anda suka dengan ide saya, maka mohon klik Like & Follow agar saya menjadi termotivasi untuk mempublikasikan ide saya berikutnya. Sekiranya ada pandangan yang berbeda, maka bisa menuliskan komentar anda pada ide ini supaya bisa saling bertukar pikiran.

Terima kasih.
ETHUSDFibonacciGrowthTrend Lines

Aviso legal